Resep Bolu Gulung Kukus Warna Warni Pelangi

 

Roti bolu gulung salah satu kue yang terkenal dengan berbagai macam rasa dan keunikan, Cara membuat bolu gulung juga ternyata berbagai macam-macam, ada yang membuatnya dengan metode dikukus, ada juga yang membuat dengan metode dipanggang. Meski cara pembuatannya berbeda-beda, tapi rasanya tetap sama enak. Selain rasanya yang enak, warna dan motif pada bolu gulung juga bisa anda sesuaikan selera. Simak resep ini bagaimana cara membuat roti bolu gulung warna warni pelangi yang enak dan lembut.

Bahan Yang Dibutuhkan:
- 4 butir telur
- 135 gram gula pasir
- 10 gram susu bubuk
- 100 gram minyak sayur
- 1 sdt Sp
- 1 sdt pasta vanilla
- 125 gram tepung terigu
- Buttercream secukupnya
- Meses secukupnya
- 40 gram susu kental manis
- Pewarna untuk makanan, warna merah, oranye, kuning, hijau, biru, ungu.

Cara Membuat Roti Bolu Gulung Pelangi:


  1. Masukan telur, gula pasir, sp dan pasta vanila pada satu wadah, serta gunakan mixer untuk mengocok adonan sampai mengembang dan kental.
  2. Masukan tepung terigu dan susu bubuk ke adonan, lalu campurkan menggunakan mixer dengan kecepatan rendah saja.
  3. Masukan minyak sayur serta susu kental manis, lalu aduk sampai merata.
  4. Pisahkan adonan menjadi enam bagian terpisah lalu diberikan pewarna makanan pada setiap adonan, campurkan sampai merata.
  5. Tuangkan adonan ke loyang yang memiliki ukuran 20 x 15 cm. Tuang kesalah satu adonan saja dan jangan lupa loyang dialasi dengan baking paper dan sisi-sisinya diolesi mentega.
  6. Kukus kembali adonan pertama selama 10 menit. Kemudian tuang kembali adonan kedua di atasnya lapisan adonan pertama lalu kukus selama 10 menit. Lakukan proses yang sama untuk adonan ketiga sampai kelima, kukus selama masing-masing 10 menit. Khusus untuk adonan keenam atau terakhir, kukus sedikit lebih lama selama 20 menit.
  7. Angkat lalu keluarkan bolu dari loyang. Potong atau iris bolu dengan ketebalan 0.5 cm pada setiap lapisan. Untuk menambah kelezatan bisa di tambahkan atau oles buttercream dan meses pada setiap lapisannya.
  8. Gulung bolu yang sudah diiris dan diberi buttercream serta meses, lakukan proses tersebut sampai lapisan bolu habis.
  9. Sajikan di atas piring, bolu gulung warna warni pelangi siap untuk dinikmati.

Baca Juga: Kue Singkong Gulumg Pandan Parutan Kelapa
 
Demikian resep dan cara membuat Bolu Gulung Kukus Warna Warni Pelangi. Bila anda ingin mencari resep yang lainnya!? Silahkan searching di Dapur Kristia



Posting Komentar

Lebih baru Lebih lama

Formulir Kontak