Menu Khas Lebaran Sambal Goreng Ati Sapi

Cara masak menu khas lebaran sambal goreng ati sapi
 

Sambal goreng ati sapi merupakan salah satu lauk pauk yang populer di Indonesia cocok bagi mereka para penggemar masakan pedas. Selain dikonsumsi untuk lauk sehari-hari, sambal goreng ati sapi merupakan salah satu menu khas Hari Raya atau Lebaran. Sebagai pelengkap sajian Lebaran disajikan bersama ketupat, opor, dan rendang. Rasanya gurih pedas, sangat menggugah selera membuat menu Lebaran makin komplit.

Bahan – bahan :
  • Hati sapi 500 gr
  • Air secukupnya
  • Santan kara 1 bungkus (65ml)
  • Gula merah secukupnya
  • Gula pasir 1 sdt
  • Garam 1 sdt
  • Kaldu bubuk ¼ sdt
  • Lengkuas 1 ruas
  • Daun salam 2 lembar
  • Cabai merah besar 5 buah, iris tipis

Bumbu halus :
  • Cabai merah keriting 100 gr
  • Bawang merah 6 siung
  • Bawang putih 3 siung

Cara membuat:
  1. Cuci bersih hati sapi kemudian rebus. Untuk menghilangkan amisnya tambahkan garam 1 sdm, 3 lembar salam, 1 ruas jahe dan 1 batang serai geprek.
  2. Setelah matang, tiriskan dan potong-potong bentuk dadu kecil.
  3. Haluskan bumbu, cabai merah keriting, bawang merah dan bawang putih.
  4. Siapkan wajan, tuang minyak goreng secukupnya tunggu minyak panas, masukkan bumbu halus tambahkan lengkuas, daun salam, gula merah, gula pasir. Tumis hingga harum dan matang.
  5. Masukkan cabai iris, aduk rata tambahkan sedikit air.
  6. Masukkan hati sapi, garam, kaldu bubuk, aduk rata. Setelah mendidih tambahkan santan kental. Masak hingga menyusut dan bumbu meresap.
  7. Koreksi rasa, jika dirasa sudah pas matikan api.
  8. Pindah kan ke mangkok saji,
  9. Sambal goreng ati sapi siap dinikmati.

Demikian resep dan cara membuat sambal goreng ati sapi. Ingin mencoba resep yang lainnya? Pastikan untuk searching di Dapur Kristia ya.

 

Posting Komentar

Lebih baru Lebih lama

Formulir Kontak